Beranda Berita Utama Horeee… Pemkab Bekasi Berhasil Sabet Predikat WTP!

Horeee… Pemkab Bekasi Berhasil Sabet Predikat WTP!

0
Bupati Bekasi
FOSE BERSAMA: Usai penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP), Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin didampingi Sekretaris Daerah Muhyiddin, fose bersama dengan tim penilai Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2014 di wilayah Provinsi Jawa Barat. Foto: Dika/SUARA BEKASI

SUARA BEKASI, Cikarang Pusat: Kali pertama dalam sejarah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi, berhasil mendapatkan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam laporan keuangan daerah tingkat Provinsi Jawa Barat oleh Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) tahun 2015.

Bupati Bekasi, Neneng Hasanah Yasin, mengaku sangat berbahagia dan bangga pada akhirnya kerja keras Pemerintah Daerah tidak sia-sia dalam mewujudkan mimpi meraih predikat WTP dalam laporan keuangan daerah.

“Puji syukur alhamdulillah, hari ini menjadi hari yang berbahagia buat kita semua atas apa yang telah diberikan oleh BPK RI dalam penyampaian laporan keuangan Pemerintah Daerah ‎Kabupaten Bekasi mendapatkan predikat WTP,” ujar Bupati dalam keterangan yang diterima redaksi Suara Bekasi, Ahad (31/5/2015).

Bupati mengatakan, hal ini sebagai sejarah baru yang dicatat Pemerintah Kabupaten Bekasi atas apa yang telah diraih hari ini.

Selama bertahun-tahun, menurutnya, Pemerintah Kabupaten Bekasi telah bekerja keras untuk berupaya mendapatkan predikat WTP. Namun, selalu saja mendapatkan ganjalan, sehingga gagal meraih predikat yang diberikan BPK.

Kegagalan tersebut, kata Bupati, langsung dikerjakan dan diperbaiki oleh seluruh SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi, dengan melihat dan membaca terlebih dahulu catatan dari BPK RI sebagai rekomendasi yang harus dikerjakan.

Sehingga ke depan tidak lagi ada temuan dari BPK, mulai dari sisi laporan keuangan sampai kepada aset yang dimiliki Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi.

“Apa yang menjadi catatan BPK, Pemkab Bekasi tentunya terus memperbaikinya. Semua SKPD di lingkungan Pemkab Bekasi sudah diperintahkan untuk membuat dan mencatat laporan keuangan dan asetnya dengan baik dan benar,” beber wanita yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi ini.

‎Dengan diraihnya predikat WTP, sambung Bupati, pihaknya berharap ke depan semua SKPD di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bekasi dapat lebih baik lagi bekerja, dan mempertahankan apa yang sudah dicapai hari ini untuk masa yang akan datang.

“Semoga yang sudah dicapai Pemerintah Kabupaten Bekasi dapat dipertahankan, mohon doa dan dukungan dari semua pihak agar dapat bekerja lebih baik lagi,” pungkasnya‎. [DIK]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini