SUARA BEKASI – Siapa yang tak kenal Doraemon, si robot kucing masa depan dari abad 22 yang selalu membantu Nobita. Akhirnya film animasi terbaru dari Doraemon yang berjudul Stand by Me Doraemon (Tetaplah Bersamaku, Doraemon) resmi tayang di Jakarta mulai hari Rabu (10/12) yang diputar di Blitz Megaplex, Cinemaxx Theatre dan Platinum.
Film kartun yang ditulis pengarang Jepang Fujiko F. Fujio ini merupakan film yang dirilis dalam memperingati 80 tahun Doraemon sekaligus film terakhir dari Doraemon.
Film ini mengisahkan kisah pilu perpisahan di musim panas Nobita dan Doraemon karena Doraemon harus kembali ke masa depan. Mereka tidak bisa lagi bersama-sama.
Sewashi, yang dikisahkan adalah cucu Nobita dari abad 22 datang bersama robot kucing masa depan bernama “Doraemon” ke masa sekarang untung membantu kakeknya yang akan memiliki kehidupan yang suram di masa depan jika tidak segera dirubah di masa sekarang. Bahkan di masa depan Nobita ditakdirkan menikah dengan Jaiko, adik dari Giant.
Oleh karena itu Sewashi meminta doraemon untuk menjaga dan membahagiakan Nobita, jika tugasnya telah selesai maka ia bisa kembali ke abad 22.
Tentunya Doraemon mengeluarkan semua alat-alatnya untuk membantu Nobita mulai dari alat agar Nobita tidak kesiangan dan terlambat sekolah, alat untuk membantu Nobita menghadapi Giant dan Suneo bahkan alat untuk membuat Shizuka jatuh cinta sampai akhirnya pernikahan romantis Nobita dan Shizuka pun terjadi.
Tiba saatnya Doraemon untuk pulang ke abad 22 di saat Nobita telah menemukan kebahagiaannya. Saatnya perpisahan yang memilukan antara Nobita dan Doraemon pun harus terjadi.
Film yang disutradarai oleh Takashi Yamazaki dan Ryuichi yang tayang di 59 negara ini berbeda dengan film sebelumnya karena disajikan dalam versi 3-Dimensi berteknologi terbaru dengan grafis yang sangat mempesona. Ayo tunggu apalagi segera nonton Film Stand by Me Doraemon dan temukan memori masa kecil kita bersama Doraemon [RES]
Editor: Restika Yogaswara
Sumber: cnnindonesia.com