Beranda Berita Utama Proyek Turap Perumahan di Cikarang Roboh, Satu Orang Tewas Tertimpa

Proyek Turap Perumahan di Cikarang Roboh, Satu Orang Tewas Tertimpa

53
0
Proyek turap salah satu perumahan di Cikarang Selatan roboh menimpa rumah kontrakan warga. Foto: Istimewa.
Proyek turap salah satu perumahan di Cikarang Selatan roboh menimpa rumah kontrakan warga. Foto: Istimewa.

SUARA BEKASI ONLINE, Cikarang Selatan: Hujan dengan intensitas tinggi menjelang malam pergantian tahun, hingga hari ini awal tahun 2020 menyebabkan sejumlah wilayah di Kabupaten Bekasi dan beberapa daerah lain di Jawa Barat dan sekitarnya terendam banjir.

Banyak fasilitas umum dan jalur transportasi darat yang terganggu akibat dampak banjir tersebut. Seperti jalan raya dan bangunan sekolahan yang terendam, bahkan luapan banjir tersebut pun masuk ke rumah-rumah warga.

Tak hanya itu, derasnya hujan yang menyambut malam pergantian tahun baru itu mengakibatkan robohnya sebuah turap proyek perumahan di wilayah Cikarang Selatan yang menyebabkan seorang warga bernama Iyum (35) tewas tertimpa turap tersebut.

Peristiwa nahas tersebut terjadi di kediaman korban yang beralamat di Kampung Pilar, RT 001/005 Desa Serang, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi pada Selasa (31/12/2019) malam.

Awalnya korban sedang berada di dapur rumah saat hujan deras. Tiba-tiba turap proyek perumahan itu roboh dan menimpa kontrakan korban.

“Ketika hujan deras tiba-tiba turap atau pondasi jalan milik proyek perumahan BCI setinggi 3 Meter yang jaraknya dengan kontrakan korban sekitar 1 Meter roboh sepanjang 10 Meter dan menimpa rumah kontrakan korban,” ungkap Kasubag Humas Polres Metro Bekasi AKP Sunardi dalam keterangannya, Rabu (1/1/2020).

Ia menjelaskan, turap yang roboh itu kemudian menimpa bagian dapur rumah korban. Korban pun tertimpa reruntuhan bangunan rumah.

Keluarga sempat membawa korban ke Rumah Sakit Amanda. Namun, nyawa korban tak tertolong.

“Korban meninggal dunia, yang mana hasil identifikasi korban terdapat luka memar di kening dan luka memar di punggung,” tutup AKP Sunardi. [RIO]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini