Beranda Teknologi Kunci Mercedes Benz Berlapis Berlian Seharga Rp 596 Juta

Kunci Mercedes Benz Berlapis Berlian Seharga Rp 596 Juta

0
Mercedez
Kunci Mercedes Benz Berlapis Berlian Seharga Rp596 Juta (Foto: Autoevolution)

FRANKFURT – Paket eksklusif ditawarkan sebuah toko berlian, Selected-Jewels, di Frankfurt, Jerman. Toko ini akan membuatkan kunci kontak mobil Mercedes Benz untuk para konsumen.

Seperti dikutip dari Autoevolution, Rabu (4/3/2015), penawaran tersebut ditujukan bagi para pemilik mobil Mercedes Benz yang ingin tampil mewah dan berbeda. Kunci standar dari pabrikan bukan hanya dilapisi dengan emas murni 24 karat, lalu diisi dengan 300 batu berlian sebesar 3,14 karat.

Bukan hanya mobilnya yang dijual dengan harga tinggi, kunci mobil ini pun dijual dengan harga 46.000 dolar AS atau sekira Rp596 juta. Walaupun baru membuat kunci dari Mercedes-Benz, nantinya akan dibuat juga kunci dari mobil mewah lain.

Walaupun diproduksi di Jerman, toko perhiasan tersebut menggumumkan hanya akan menjual kunci mobil eksklusif ini di Abu Dhabi. Mereka beranggapan pasar Timur Tengah sebagai konsumen utama karena banyak terdapat konsumen penyuka mobil-mobil mewah. [KAR/OKE]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini