
SUARA BEKASI. Striker Real Madrid Javier Chicharito Hernandez dikabakan menjadi incaran AC Milan di bursa transfer paruh musim ini.
Pemain timnas Meksiko itu sedang dalam masa pinjaman di Santiago Bernabeu dari Manchester United.
Meski tetap mencetak gol, Chicharito dinilai kalah bersaing dengan bintang-bintang yang dimiliki Los Blancosdan hanya menjadi pemain lapis kedua untuk pertandingan yang tidak terlalu penting.
Rossonerri yang meilhat situasi tersebut dikabarkan berminat menggunakan jasa striker berusia 26 tahun itu, terlebih dengan sudah dilepasnya salah satu pemain berkualitas mereka, Fernando Torres ke Atletico Madrid.
Perjumpaan Milan dengan Madrid dalam pertandingan di Dubai disinyalir akan menjadi waktu yang tepat untuk membahas kesepakatan transfer tersebut, sebelum akhirnya mengajukan penawaran ke Setan Merah. [ADE/TRB]