Beranda Berita Utama Dapat 1 Kg Telur Ayam, Warga Cibarusah Membludak Ingin Divaksin

Dapat 1 Kg Telur Ayam, Warga Cibarusah Membludak Ingin Divaksin

38
0
Kepala Desa Cibarusah, H. Firman Ruly. Foto: Diskominfosantik
Kepala Desa Cibarusah, H. Firman Ruly. Foto: Diskominfosantik

SUARABEKASI.ID, Cibarusah: Kepala Desa Wibawamulya Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi, Firman Ruly, mengatakan, pihaknya menerapkan strategi untuk meningkatkan minat warganya mengikuti vaksinasi Covid-19 agar angka kekebalan kelompok di wilayahnya tercapai.

“Kita berikan satu kilogram telur ayam bagi warga yang mau divaksinasi, dan alhamdulillah berhasil meningkatkan minat warga,” kata Firman Ruly kepada wartawan di kantornya, Senin (23/08/21).

Ia mengatakan, berkat strategi tersebut kini capaian warga yang telah divaksinasi sekitar 26,57 persen, dan angka tersebut akan terus dimaksimalkan melalui gerai-gerai vaksinasi dari stakeholder terkait.

“Warga Desa Wibawamulya sebanyak 12.572, dan total warga yang telah tervaksin sekitar 3.341. Harapannya agar kesadaran masyarakat untuk divaksin terus meningkat,” ujarnya.

Baca juga: Camat Cibarusah Apresiasi UPTD Pasar Cibarusah Berhasil Terapkan Prokes

Ia menegaskan akan terus melakukan upaya sosialisasi, edukasi, dan strategi lainnya, agar vaksinasi di Desa Wibawamulya tercapai sebesar 80 persen, sehingga masyarakat akan lebih aman dari paparan virus Covid-19.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, dr Sri Enny Mainiarti, mengatakan stok vaksin Covid-19 di wilayahnya aman, karena pekan ini Kabupaten Bekasi kembali menerima pasokan vaksin dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat.

“Pendistribusian ke sejumlah Puskesmas yang pekan lalu sempat kehabisan stok, juga sudah dilakukan, semua sudah ada peruntukannya,” kata Sri Enny. [RYN]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini