Beranda Berita Utama Banteng Bekasi Siap Rebut Kemenangan Pilkada 2017

Banteng Bekasi Siap Rebut Kemenangan Pilkada 2017

0
Rakercab
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, DR. TB. Hassanudin, SE, MM, saat menyampaikan pidato sambutan dalam Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Hotel Sakura, Cikarang Pusat, Ahad (14/6/2015). Foto: K. Supardi/SUARA BEKASI

SUARA BEKASI, Cikarang Pusat: Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bekasi yang bakal digelar pada awal 2017 mendatang, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi gelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Hotel Sakura, Cikarang Pusat, Ahad (14/6/2015).

Rakercab yang dibuka langsung oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat (Jabar) itu mengusung tema “Konsolidasi Ideologi dan Organisasi untuk Merebut Kemenangan Pilkada 2017 di Kabupaten Bekasi”.

Pembukaan Rakercab dimulai dengan tabuh gong oleh Ketua DPD Jabar dan pemberian materi oleh Ketua DPD dan DPC.

“Ujung tombak perolehan suara berada di anak ranting dan ranting. Oleh sebab itu, pengurus harus tahu sasaran tembak dengan jelas agar tepat sasaran,” terang  Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar, TB Hassanuddin.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Meilina Kartika Kadir, melantik Badan Pemenangan Pemilu (BP Pemilu) dan departemen-departemen DPC untuk periode 2015-2020.

“Militansi kader dan strategi pemenangan yang tepat adalah segala-galanya. Bukan uang yang menjadi tolok ukur kemenangan. Kesetiaan kepada partai adalah utama untuk mencapai tujuan bersama dalam mengabdi untuk kepentingan masyarakat,” pesan Meilina kepada peserta Rakercab.

Hadir dalam kegiatan Rakercab tersebut pengurus DPP PDIP Sukur Nababan, Anggota DPR RI Daniel Lumban Tobing, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Anim Imanuddin, seluruh pengurus partai mulai tingkat anak ranting, anak cabang hingga cabang.

Tampak hadir juga Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bekasi Abdul Holik, Kepala Kesbangpolinmas Kabupaten Bekasi, Ahmad Kosasih serta beberapa pengurus dari Partai Demokrat. [MAN]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini